Brimob Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian di HUT ke-80 Korps Brimob Polri

Brimob Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian di HUT ke-80 Korps Brimob Polri


BELITUNG, Gerubok.com- 
Sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama, Satuan Brimob Polda Kepulauan Bangka Belitung menggelar kegiatan bakti kesehatan donor darah di Mako Brimob Batalyon B Pelopor, Desa Cerucuk, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung. Rabu (5/11/2025) kemarin.

Kegiatan sosial ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Brimob Polri, yang tahun ini mengusung tema “Brimob Presisi untuk Masyarakat.”

Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Belitung, kegiatan donor darah tersebut diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari personel TNI, Polri, pegawai negeri sipil (PNS), hingga masyarakat umum yang dengan antusias ikut berpartisipasi.

Komandan Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kep. Babel, Kompol Kevin Octobhara Sinaga, S.I.K., menjelaskan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari semangat pengabdian Korps Brimob yang selalu berorientasi pada kemanusiaan dan pelayanan publik.

“Donor darah bukan hanya menyehatkan bagi pendonor, tetapi juga menjadi penyelamat bagi sesama. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata Brimob Presisi yang hadir dan bermanfaat langsung bagi masyarakat,” ujarnya.

Brimob Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian di HUT ke-80 Korps Brimob Polri


Menurutnya, kegiatan sosial seperti ini juga memperkuat sinergi antara aparat keamanan, instansi pemerintah, dan masyarakat, sekaligus menumbuhkan kesadaran pentingnya berbagi untuk kemanusiaan.

Antusiasme juga datang dari masyarakat sipil dan pegawai instansi lain yang turut hadir.

“Kami bangga bisa ikut berpartisipasi. Ini kegiatan yang sangat positif dan bermanfaat bagi banyak orang,” ujar salah satu anggota brimob dengan senyum bangga.

Selain donor darah, dalam rangka HUT ke-80 Korps Brimob Polri juga digelar berbagai kegiatan sosial lainnya, seperti bakti lingkungan dan santunan anak yatim.Semua kegiatan ini menjadi cerminan semangat “Brimob Presisi untuk Masyarakat”.

Sebuah komitmen bahwa Brimob tidak hanya hadir di medan tugas untuk menjaga keamanan, tetapi juga di tengah masyarakat untuk memberikan manfaat nyata. Melalui kegiatan donor darah ini, diharapkan stok darah di PMI Kabupaten Belitung semakin mencukupi untuk membantu jipasien yang membutuhkan. 

Dengan semangat kepedulian, kebersamaan, dan pengabdian, Brimob terus menunjukkan bahwa kekuatan sejati terletak pada keberanian bertugas dan ketulusan dalam melayani masyarakat. (Nop)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال